Seorang anggota TNI di Palembang, Sumsel berinisal AU dikeroyok oleh dua orang juru parkir berinisal MN dan MS di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Palembang, pada Kamis 8 Agustus 2024,sekitar pukul 19.00 WIB.
Kasus ini mencuat setelah video aksi pengeroyokan tersebut viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @palembangterkini.official.
Dalam video itu, terlihat AU dipukul oleh salah satu pelaku menggunakan helm. AU juga tampak berusaha melindungi seorang anak kecil yang diduga merupakan anaknya, sambil terlibat baku hantam dengan para pelaku.
Kasi Humas Polrestabes Palembang, Kompol Evie, menjelaskan bahwa insiden tersebut bermula ketika korban hendak pulang dan membayar uang parkir sebesar Rp 2.000. Namun, terjadi selisih paham yang berujung pada cekcok mulut antara korban dan kedua pelaku, yang berinisial MN dan MS.
"Salah satu pelaku memukul korban menggunakan helm sebanyak lima kali, mengenai wajah dan kepala. Pelaku lainnya memukul korban dengan tangan kosong sebanyak 10 kali," kata Evie, Sabtu 10 Agustus 2024.
Akibat pengeroyokan tersebut, korban AU mengalami luka lecet di lengan sebelah kiri, telinga, dan bibir. Korban kemudian melaporkan kejadian ini ke Polsek Ilir Timur I Palembang.
Saat ini, kedua pelaku, MN dan MS, telah ditangkap dan sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Ilir Timur Palembang.
"Sekarang masih diperiksa," tambah Evie.