KPU resmi menutup pendaftaran bakal calon kepala daerah, termasuk di Sulawesi Selatan, Jumat (30/8). Sejumlah keluarga pejabat dan politisi mendaftar di kontestasi politik 5 tahunan ini.
Dari 24 kabupaten dan kota se-Sulawesi Selatan ini, diketahui 9 Kabupaten hanya terdapat dua pasangan pendaftar atau head to head. Dan termasuk Pilgub Sulsel. Sementara itu, satu kabupaten yakni Maros, hanya terdapat satu pendaftar atau melawan kotak kosong.
Adapun keluarga pejabat dan politisi yang bertarung di Pilkada 2024, seperti; 2 adik dari Mentan RI, Andi Amran Sulaiman yakni Andi Sudirman Sulaiman dan Andi Asman Sulaiman. Kemudian, dua saudara dari Kabaharkam Polri, Komjen Fadil Imran yaitu Husniah Talenrang dan Moh Firdaus Daeng Manye.
Andi Sudirman Sulaiman bertarung di Pilgub Sulsel. Ia berpasangan dengan istri Ketua Komisi V DPR RI, Rusdi Masse, Fatmawati Rusdi. Dan lawannya ialah Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, yang berpasangan Azhar Arsyad, politikus dari partai PKB.
Kemudian, Husniah Talenrang bertarung pada Pilbup Gowa berpasangan dengan Darmawangsyah Muin. Pasangan tersebut melawan Wakil Ketua MPR, Amir Uskara yang berpasangan dengan Irma Haerudin.
Tak hanya di Kabupaten Gowa, kakak Kabaharkam juga bertarung di Pilbup Takalar. Diketahui, Takalar dan Gowa, merupakan kabupaten tetangga di Sulsel.
Pada bursa pemilihan calon Wali Kota Parepare juga serupa. Di sana Andi Nurhaldin Halid, putra politisi kawakan Partai Golkar Nurdin Halid maju calon Wali Kota Parepare.
Tak hanya di Parepare, keluarga politisi senior Partai Golkar, Idrus Marham juga menyatakan diri maju di Pilbup Pinrang. Dia adalah Usman Marham.
Di Kabupaten Bantaeng juga, putra mantan Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah yakni Fauzi Nurdin menjadi penantang petahana di Pilbup Bantaeng.
Berikut daftar lengkap Paslon yang mendaftar di 24 Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan;
- Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi
- Mohammad Ramdhan Pomanto-Azhar Arsyad
- Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika
- Indira Yusuf Ismail-Ilham Fauzi
- Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati
- Amri Arsyid-Rahman Bando
- Chaidir Syam-Suhartini Bohari
- Muhammad Yusran Lalogau-Rahman Asegaf