Jakarta -
Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menargetkan Indonesia dapat swasembada pangan tiga tahun lagi alias pada 2027. Dia yakin karena potensi pertanian di Indonesia sangat tinggi.
"Dalam 2 sampai 3 tahun, paling lambat 3 tahun swasembada. Sekarang (2024), berarti 2025, 2026, (berarti) 2027, paling lambat," ungkap dia dalam wawancara khusus dengan detikcom, dikutip Senin (16/9/2024).
Ada dua strategi yang akan dilakukan. Pertama strategi intensifikasi lahan dengan memberikan benih unggul untuk petani, memperbaiki irigasi, pompanisasi untuk pengaira hingga optimalisasi lahan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kedua, dengan proyek cetak sawah baru 3 juta hektare (ha). Amran mengatakan cetak sawah baru lahan 3 juta ha ini dilakukan untuk meningkatkan produksi pangan seiring dengan bertambahnya ...